Selasa, 10 Januari 2012

Jalankan Windows XP di Windows 7 dengan fitur Windows XP Mode

Siapa yang tidak kenal dengan operasi system yang satu ini, operasi system ini telah berjalan sekitar 6 tahun dan operasi system ini juga dikenal dengan kompabilitas software2x nya dengan baik. Inilah Windows XP, Windows terlama di dunia. Sedikit informasi Windows XP adalah versi Operasi System milik Microsoft Corporation yaitu "Windows" yang dirilis pada tahun 2001. Windows ini berbasis Windows 9x dan NT yang menggunakan kernel Windows NT 5.1, sehingga menjadikan kernel Windows NT yang terkenal dengan kestabilannya memasuki pasar konsumen rumahan, untuk menggantikan produk Windows 9x yang berbasis 16/32-bit yang sudah uzur.

Windows XP merupakan versi system operasi Windows yang paling lama (paling tidak hingga saat ini), karena memang berkisar dari tahun 2001 hingga tahun 2007, saat Windows Vista dirilis ke konsumen. Jajaran sistem operasi Windows XP akhirnya diteruskan oleh Windows Vista pada 30 Januari 2007.

Windows XP tersedia dalam beberapa versi:
  • Windows XP Home Edition, yang ditujukan untuk pasar desktop dan laptop rumahan.
  • Windows XP Home Edition N, sama seperti Home Edition yang biasa, tapi tidak memiliki Windows Media Player, karena memang peraturan Uni Eropa tidak memperbolehkannya.
  • Windows XP Professional, yang ditujukan bagi para power user dan pebisnis.
  • Windows XP Professional N, sama seperti Professional Edition, tapi tidak memiliki Windows Media Player, karena peraturan Uni Eropa tidak mengizinkannya.
  • Windows XP Media Center Edition (MCE), dirilis pada bulan November 2002, merupakan Windows XP Home Edition yang ditujukan untuk dektop dan laptop dengan penekanan pada hiburan rumahan.
    • Windows XP Media Center Edition 2003
    • Windows XP Media Center Edition 2004
    • Windows XP Media Center Edition 2005, yang dirilis pada 12 Oktober 2004.
  • Windows XP Tablet PC Edition, yang ditujukan untuk PC Tablet (PC dengan layar sentuh)
    • Windows XP Tablet PC Edition 2005
  • Windows XP Embedded, yang ditujukan untuk sistem benam (embedded system)
  • Windows XP Starter Edition, yang ditujukan untuk para pengguna komputer di beberapa negara berkembang.
  • Windows XP Professional x64 Edition, yang dirilis pada 25 April 2005 untuk sistem-sistem rumahan dan workstation yang menggunakan prosesor 64-bit yang berbasiskan set instruksi x86-64 (AMD64 atau Intel EM64T).
  • Windows XP 64-bit Edition, merupakan sebuah versi Windows XP yang ditujukan untuk jajaran prosesor Intel Itanium, yang mempertahankan kompatibilitas dengan aplikasi 32-bit dengan menggunakan emulator perangkat lunak. Versi ini sama saja dengan Windows XP Professional, dari segi fitur-fiturnya. Produk ini dihentikan pada bulan September 2005 saat vendor terakhir workstation berbasis prosesor Itanium menghentikan produk-produknya sebagai "workstation", karena memang mereka cenderung memfokuskan Itanium sebagai basis komputer server.
    • Windows XP 64-bit Edition 2003, dibuat berbasiskan basis kode Windows NT 5.2 (sama seperti Windows Server 2003).
Nah, bagi pengguna Windows 7 yang ingin menikmati sensasi Windows XP gak masalah. Karena Microsoft telah menyediakan versi Windows XP Mode, yang difungsikan untuk menjalankan Windows XP di Windows 7 melalui Windows Virtual PC.

Windows XP Mode hanya bisa berjalan pada versi Windows 7 Professional, Ultimate, dan Enterprise.

Berikut cara menginstallasi Windows XP Mode:
  • Pilih jenis versi Windows 7 anda. Berikut keterangan ketika Anda memilih selain versi Windows 7 ke atas:

  • Jika menggunakan Windows 7 Enterprise:

  • Ikuti dan perhatikan tahap2x install yang terdapat di halaman tersebut.
  • Proses installasi ini tidak hanya versi Windows 7 saja yang perlu diperhatikan kompabilitasnya, Processor pun ikut menjadi bagian syarat minimum pemasangan Windows XP Mode. Jika Anda menggunakan processor Intel, silahkan cek processor Anda apakah mendukung virtualisasi. Untuk mengecek-nya Anda tinggal menggunakan tools dari http://www.intel.com/p/en_US/support/highlights/processors/toolspiu. Aktifkan fitur Intel Virtualization Technology melalui BIOS komputer Anda. Pastikan CPU(R) Virtualization Technology bernilai YES. Jika belum Anda perlu enable di BIOS.
  • Setelah itu, Anda bisa lakukan instalasi Windows XP Mode, Windows Virtual PC, dan Windows XP Mode Update secara berurutan.
    Jika Anda sudah selesai menginstall ketiga di atas. sekarang ke Start Menu -> Windows Virtual PC -> Windows XP Mode. Anda di sini akan melakukan sedikit setting Windows XP Mode Anda. Klik kotak kecil di sebelah tulisan "I accept the license terms".
  • Masukkan Username dan Password anda. Lalu klik Next.

  • Tekan Next terus hingga sampai ke tahap Start Setup.


  • Proses installasi pun selesai, anda dapat menikmati Windows XP di Windows 7 dengan bantuan Windows Virtual PC.


Partisi Hard disk komputer Anda pun terbaca di Windows XP Mode. Sekarang Anda bisa melakukan instalasi aplikasi-aplikasi Windows XP di Windows XP Mode ini. Bisa Full Screen dan mempunyai dukungan membaca USB Anda dan masih banyak fitur-fitur lainnya.

Anda dapat memperoleh Windows XP Mode di http://www.microsoft.com/windows/virtual-pc/download.aspx

1 komentar:

waw berguna...

join blog ane sob http://riko-ikor.blogspot.com/

Posting Komentar

Admin blog's ghifar tidak sepenuhnya 24 jam membalas dan melihat isi dari komentar sobat. Bila sobat ingin berkomentar, berkomentarlah dengan bahasa yang santun (DILARANG MEMBERI KOMENTAR DENGAN UNSUR SPAM, SARA, ATAU UNSUR2X NEGATIF LAINNYA).

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...